Analisis Tingkat Pelayanan Terminal Bandar Laksamana Indragiri

  • Bayu Budi Irawan Universitas Dharma Andalas
  • Momon Momon Balitbang Provinsi Sumatera Barat
Keywords: Terminal, Bandar Laksamana Indragiri , Tingkat Pelayanan

Abstract

Terminal Bandara Laksamana Indragiri (BLI) merupakan salah satu terminal Tipe B yang berada di Kabupaten Indragiri Hilir. Terminal ini mulai beroperasi pada tahun 2012 namun saat ini belum optimal dalam memberikan pelayanan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menilai tingkat kelayakan terminal BLI sehingga mampu memberikan pelayanan yang lebih baik. Hasil penelitian dapat digunakan sebagai pertimbangan dalam peningkatan kinerja terminal. Metode yang digunakan untuk melakukan penilaian adalah analisis Importance Performance Analysis (IPA), SWOT, Load Factor, kelayakan terminal dan kesesuaian Standar Pelayanan Minimal (SPM). Berdasarkan hasil IPA didapatkan rata-rata tingkat kesesuaian pelayanan terminal BLI adalah 58,61%. Analisis SWOT menunjukkan kondisi terminal berada di kuadran 1 dan nilai Load factor 60-100%. Analisis kelayakan terminal menunjukkan bahwa aksesibilitas menjadi permasalahan utama. Untuk Analisis SPM didapatkan hasil bahwa kondisi fasilitas pelayanan memerlukan perbaikan ringan dan perawatan secara berkala.

Published
2021-10-28
How to Cite
Irawan, B., & Momon, M. (2021). Analisis Tingkat Pelayanan Terminal Bandar Laksamana Indragiri. Jurnal Ilmiah Rekayasa Sipil, 18(2), 141-155. https://doi.org/10.30630/jirs.v18i2.634
Section
Articles