Edukasi Kesehatan Reproduksi Pada Remaja

  • Nurul Mahmudah Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta

Abstract

Pelaksanaan penyuluhan tentang kesehatan reproduksi ini dilaksanakan di Kanoman, Banyuraden, Gamping, Sleman, DIY. Strategi awal yang dilakukan menjelaskan maksud dan tujuan serta program yang akan dilaksanakan selama pengabdian masyarakat kepada RW Kanoman. Melakukan koordinasi, menyusun dan membuat media booklet mengenai kesehatan reproduksi sesuai sasaran. Target pengabdian ini adalah remaja putri di Kanoman. Penyuluhan kesehatan reproduksi remaja putri Kanoman diselenggarakan pada pertengahan April 2022 di Mushola Al-Falah Kanoman. Remaja putri Kanoman sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Hal ini terbukti dari kehadiran para peserta dan kesediaannya mengikuti kegiatan sejak awal hingga akhir. RW dan takmir merasa senang dan mendukung terselenggaranya kegiatan ini.

Published
2022-12-31
Section
Artikel