Memaksimalkan Pengajaran Berbasis E-learning dengan Menggunakan Berbagai Platform LMS Bagi Sekolah Dasar di Kota Padang

  • Muthia Damaiyanti Politeknik Negeri Padang
Keywords: E-learning;LMS;Sekolah Dasar

Abstract

Kegiatan PKM ini bertujuan memberikan pengetahuan dan skill tentang pengajaran berbasis E-Learning dengan menggunakan LMS (Learning Management System) bagi sekolah dasar di kota Padang, yaitu SDN 01 Sawahan. Sebelum kegiatan PKM ini, sekolah mitra melaksanakan PBM daring  hanya dengan menggunakan aplikasi Whatsapp. Dalam kegiatan pelatihan ini, bagaimana membuat kelas virtual, memasukkan materi pelajaran, dan bagaimana memberikan tugas dengan menggunakan GC adalah beberapa skill yang diajarkan kepada guru sekolah mitra. Selain itu, guru juga diajarkan bagaimana memaksimalkan penggunaan GC dengan menggunakan android smartphone (telepon pintar). Beberapa fitur penting seperti penggunaan  google drive juga diajarkan dalam pelatihan ini. Tim PKM berharap setelah kegiatan ini berlangsung, guru sekolah mitra dan peserta didiknya dapat melaksanakan pembelajaran jarak jauh yang lebih baik dan efektif serta efisien dengan memanfaatkan GC ini.

Published
2020-12-28
Section
Artikel