Peningkatan Kompetensi Siswa Bintara Polri dalam Penggunaan Perangkat Lunak Perkantoran dan Multimedia

  • Harfebi Fryonanda Jurusan Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Padang https://orcid.org/0000-0003-2466-113X
  • Edwar Rosman Jurusan Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Padang
  • Yori Adi Atma Jurusan Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Padang
  • Taruma Leo Wijaya Jurusan Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Padang
  • Yulia Jihan Sy Jurusan Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Padang
Keywords: Pelatihan Aplikasi Perkantoran, Pelatihan Multimedia, Pelatihan Siswa Bintara, Polri, Microsoft Office

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilakasanakan dalam bentuk pelatihan kepada siswa bintara polri yang sedang bertugas di Polsek Pauh pelatihan diikuti oleh 23 peserta. Pelatihan dilaksanakan selama satu hari yang dibagi dalam 4 sesi pelatihan. Sesi pertama dilaksanakan pelatihan microsoft word, kemudian pelatihan microsoft excel, microsoft power point dan terakhir pelatihan editing video. Setelah pelatihan dilaksanakan kemudian dilaksanakan evaluasi kepuasan peserta terhadap materi, instruktur dan fasilitas. Hasil evaluasi yang didapat untuk kepuasan peserta terhadap materi dan instruktur berada pada skala 4.6 dari 5. Sedangkan untuk fasilitas berada pada skala 5 dari 5

Published
2023-09-16
Section
Artikel